Cegah Covid-19 Merebak, DPC, PAC, serta Ranting PDI-P PesiBar Bagikan Masker Gratis

Pesisir Barat, UNDERCOVER - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-Perjuangan) DPC, PAC, serta Ranting di Kabupaten Pesisir Barat membagikan masker gratis kepada masyarakat di empat Dapil Kabupaten Pesibar, yaitu :





Dapil 1 : Pesisir Tengah

Dapil 2 : Pesisir Selatan

Dapil 3 : Bengkunat

Dapil 4 : Pesisir Utara

Dalam acara pembagian masker di Dapil 1 yang berfokus di Pasar Kota Krui dipimpin oleh Wakil Ketua Bidang Kaderisasi PDI-P DPC Kabupaten Pesisir Barat, Erwin Goestom beserta anggota, menyasar pembagian masker kepada sejumlah pengendara yang melintas, pedagang, serta pengunjung pasar tradisional yang tersebar di Pasar Kota Krui pada hari Rabu, (30/06/2021).

Kegiatan pembagian masker ini merupakan suatu bentuk ajakan pendisiplinan protokol kesehatan, khususnya bagi masyarakat yang beraktivitas di luar rumah, serta mendukung Pemerintah untuk menekan angka penyebaran Covid-19.

Ketua Fraksi PDI-P DPRD Kabupaten Pesisir Barat ini juga menekankan kepada Tim satgas Covid-19 harus terus mengingatkan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan untuk terlindung dari penyebaran Covid-19 serta berpesan agar tidak lupa untuk selalu mengingatkan wajib (4 M) Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan pakai sabun/ hansanitizer dan Menghindari kerumunan, Karena mengingat Pesisir Barat dalam situasi zona orange.

Pembagian masker gratis tersebut, dilaksanakan di 2 titik :

1. Pasar Kota Krui

2. Jalan Tugu Tuhuk.

Dengan adanya pembagian masker ini, Erwin berharap dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya penggunaan masker sebagai salah satu pelindung diri dari wabah Covid -19, juga dengan dilaksanakan pembagian masker gratis ini dapat mengurangi penyebaran Covid-19 dan kekonsekuenan masyarakat dalam beraktivitas agar selalu melaksanakan protokol kesehatan sesuai dengan aturan yang ada.

"Kami DPC, PAC, juga Ranting PDI-Perjuangan di Kabupaten Pesisir Barat akan terus mensupport Tim satgas Covid-19 dengan cara mengajak masyarakat untuk selalu melaksanakan protokol kesehatan agar terhindar dari wabah yang sedang melanda, sehingga kedepannya kita berharap agar Kabupaten Pesisir Barat segera terbebas dari Virus ini," Tegas Erwin. (Andrean)

Post a Comment

Previous Post Next Post