Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) masih menggodok bakal calon bupati Pesawaran untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 November mendatang.
"Belum ada nama yang diputuskan, semuanya masih digodok di DPD," kata Ketua DPC Gerindra Pesawaran Achmad Rico Julian, Sabtu (20/4).
Rico melanjutkan, yang pasti, Gerindra memprioritaskan calon yang diusung adalah dari internal partai sesuai arahan DPP.
"Fokus di kader internal dulu untuk Pesawaran, apalagi Gerindra menjadi partai pemenang di Pemilu 2024," sambung caleg DPRD Pesawaran terpilih dari Dapil 5 ini.
Rico mengatakan, dirinya memiliki keinginan untuk maju di Pilkada Pesawaran. Tetapi, dia akan mengikuti apa pun keputusan DPP Gerindra nantinya.
"Kalo niat pasti ada, cuma balik lagi, saya akan ikuti apa keputusan DPD dan DPP nantinya," tegasnya.
Diketahui, Partai Gerindra berhasil meraih 7 kursi di DPRD dan dipastikan merebut kursi Ketua dewan yang semula dimiliki PDIP.
Post a Comment