Paskibra Nasional Asal Lampung Selatan, Shelin Tan Apriliani Ingin Masuk Akpol

Lampung Selatan - Shelin Tan Apriliani (16) siswi SMKN 1 Kalianda, Lampung Selatan terpilih mewakili Lampung sebagai Paskibra di Istana Negara saat HUT RI ke-77.




Satu anggota Paskibra di Istana Negara, Shelin Tan Apriliani (16) kini kembali ke Lampung. Dia tiba di Bandara Radin Inten II, Natar, Lampung Selatan, Senin (29/8/2022) pukul 10.20 WIB

Shelin Tan Apriliani pulang ke kampung halamannya di Lampung Selatan, selepas melaksanakan tugas sebagai Paskibra di Istana Negara pada saat HUT RI ke-77 kemarin.


Suka duka disampaikan Shelin Tan Apriliani selama 45 hari menjalani pelatnas hingga ikut pelatihan di Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas).

Sepulang mejalankan tugas Paskibra di Istana Negara, kini Shelin Tan Apriliani kembali ke rumahnya dengan membawa impian.

Pasalnya, putri dari Mulyono (54) dan Suwarti (45) ini bercita-cita ingin masuk Akademi Kepolisian atau Akpol.

Diketahui Shelin Tan Apriliani beserta rombongan tiba di Bandara Radin Inten II, Senin (29/8/2022).

Aparatur Sipil Negara (ASN) utusan dari Dispora Lampung Selatan menjemput Shelin Tan Apriliani di Bandara Radin Inten II.

Tidak hanya Shelin Tan Apriliani yang bertugas dalam Paskibra nasional mewakili Lampung, melainkan juga Rendy Rafael Hogan.
Shelin Tan Apriliani dan Rendy sempat berfoto bersama Dispora Lampung dan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), serta guru dan teman-teman dari Rendy.

Mereka sempat singgah di salah satu tempat makan di Bandara untuk menyelesaikan beberapa dokumen berkas yang harus ditandatangani

Kemudian pada pukul 11.00 wib Shelin Tan Apriliani berangkat menuju kediamannya di Dusun 1 Sidoluhur, Desa Sidoasri, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lampung Selatan.
Sekitar pukul 12.30 WIB Shelin tiba di rumahnya.

Diketahui, terakhir kali Lampung Selatan mengirim perwakilan untuk menjadi Paskibra Nasional pada tahun 2016.

Baru kemudian di 2022 ini lah ada perwakilan dari Lampung Selatan, yaitu Shelin Tan Apriliani.

Shelin menceritakan pengalamannya saat menjalani pelatihan di camp Pelatnas

"Pengalaman yang paling berkesan kemarin kami dilatih dengan pelatih yang kocak, misalkan ketika kamin sedang lelah selalu saja ada hiburannya," kata Shelin, Senin (29/8/2022)

"Sampai sekarang pun bagi saya pelatih itu terkesan baik, selama di sana saya benar-benar diajarkan baris berbaris, pokoknya diperlakukan dengan baik deh," ujarnya

Shelin mengatakan, selama pelatnas di Cibubur dirinya mengikuti pelatihan selama 25 hari, kalau total keseluruhan dari berangkat hingga pulang ke rumah dirinya menjalani 45 hari.

"Awalnya pada 15 Juli 2022 setiba di pelatnas Cibubur kami menjalani masa karantina," katanya.

Shelin mengatakan selama pelatihan di Pelatnas Cibubur kami dilatih baris bebaris setiap hari sampai hari H.

Awalnya mulai pukul 07.00 WIB pagi pemanasan sampai puk 10.00 WIB, lalu dilanjutkan snack, sampai pukul 12.00 WIB dilanjutkan makan siang dan Isoma," ceritanya.

"Dilanjutkan lagi pukul 14.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB, kayak gitu terus dari Senin-Minggu," ujarnya.

"Satu minggu kami dapat pelatihan dari Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP)," imbuhnya.

"Pada 25 Juli 2022 kami melaksanakan pelatihan sampai 14 Agustus 2022 pelatihan baris berbaris," ucapnya

"Pada 14 Agustus 2022 kita melaksanakan gladi kotor, 15 Agustus kita melaksanakan gladi bersih, 16 Agustus 2022 kita istirahat, 17 Agustus 2022 Upacara di Istana Negara," jelasnya

Shelin menuturkan dirinya tergabung dalam pasukan 17, nama timnya pancasila tangguh.

Shelin mengatakan setelah Upacara di Istana Negara dirinya beserta rombongan Paskibra lainnya mengikuti pelatihan Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) 22-26 Agustus 2022. Selama di sana 3 hari mendapat materi, dan 2 hari outbound.

"Materinya tentang pemantapan nilai-nilai pancasila, sebelumnya kita pun belajar materi pancasila diawal," katanya.

Setelah itu melaksanakan Kirab Merah Putih.

Shelin mengatakan suatu kebanggaan bisa bawa nama keluarga, desa, kecamatan, pemerintah daerah terutama Lampung khususnya Lampung Selatan.

Shelin menuturkan cita-citanya ingin masuk akademi kepolisian (Akpol).

Setelah bertemu dengan Presiden Joko Widodo, Shelin masih tidak menyangka bisa tatap muka angsung dengan orang nomor satu di Indonesia.

Meskipun perjumpaannya tersebut tidak lama, Shelin sudah merasa bangga.

"Nggak banyak yang saya sampaikan sama beliau, karena saya gugup masih nggak nyangka bisa ketemu langsung," katanya

Shelin mengatakan dirinya sangat berterimakasih kepada sekolahnya SMKN 1 Kalianda yang sudah mensuport dirinya selama seleksi di Provinsi maupun pelatnas di Cibubur.

"Kalau bentuk dukungan atau support dari sekolah saya dibantu saat keberangkatan ke Jakarta kemarin," katanya

"Saya juga berterimakasih kepada pelatih dan pembina saya selama seleksi di Provinsi maupun pelatnas di Cibubur," tandasnya.

Diketahui, Shelin dan Rendy Rafael Hogan siswa SMAN 16 Bandar Lampung terpilih dari Lampung untuk menjadi Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Nasional di Istana Negara, Jakarta, pada HUT RI ke-77.

Saat itu Shelin memakai nomor 070, dari 35 peserta, kemudian Shelin terpilih menjadi paskibraka nasional dari 35 peserta seleksi terakhir dan sisanya terpilih menjadi paskibra provinsi

Shelin merupakan anak tunggal dari pasangan Mulyono (54) dan Suwarti (45) warga Dusun 1 Sidoluhur, Desa Sidoasri, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lampung Selatan.

Shelin pernah menempuh pendidikan di SDN 3 Sidoasri, lalu melanjutkan pendidikan di SMPN 1 Candipuro, dan sekarang sedang melanjutkan pendidikannya di SMKN 1 Kalianda.

Ayah Shelin bekerja sebagai buruh tani ibunya sebagai ibu rumah tangga

Namun hal itu tidak mengurungkan niat Shelin untuk menggapai cita-citanya sebagai Polwan.






Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Paskibra Nasional Asal Lampung Selatan, Shelin Tan Apriliani Ingin Masuk Akpol, https://lampung.tribunnews.com/2022/08/29/paskibra-nasional-asal-lampung-selatan-shelin-tan-apriliani-ingin-masuk-akpol?page=all.
Penulis: Dominius Desmantri Barus | Editor: Robertus Didik Budiawan Cahyono

Post a Comment

Previous Post Next Post