Hendak Pasang Tarup Lomba Gaple, Warga Labuhan Ratu Lampung Timur Tewas Tersengat Listrik

SUKADANA - Seorang warga Desa Labuhan Ratu Baru, Labuhan Ratu, Lampung Timur bernama Riono, tewas tersengat listrik, Senin (29/8/2022). Korban tewas saat memasang tarup, untuk lomba gaple memeriahkan HUT ke-77 RI.



Selain Riono, tiga warga Dusun II, Desa Labuhan Ratu Baru, juga ikut tersetrum listrik. Korban Boiman dan Katmi dirawat di rumah sakit, sementara Markuat hanya mengalami luka ringan.

Kepala Dusun II, Desa Labuhan Ratu Baru, Muawali mengatakan, peristiwa bermula saat keempat korban sedang memasang tarup, untuk tempat lomba gaple. Ternyata tiang penyangga terpal dari bahan besi, menyentuh kabel utama arus listrik tanpa tidak pembungkus.

"Ini membuat aliran setrum menjalar di setiap besi yang sudah terangkai, dalam tarup setengah jadi itu. Lagi masang, ketiga orang Riono, Boiman dan Markuat berada di atas tarup hendak memasang terpal," kata Muawali dilansir Suara.com (jaringan media Lampungpro.co), Selasa (30/8/2022).

Ketika arus listrik menyengat, tiga orang tersebut tersetrum dan langsung terjatuh ke tanah. "Riono meninggal dunia, setelah mengalami luka bakar, dan kepalanya terbentur tanah, hingga mengalami luka," ujar Muawali.



Meskipun sempat dilarikan ke rumah sakit, tetap saja nyawanya tidak tertolong. Peristiwa ini membuat lomba gaple yang digagas warga Dusun II dibatalkan.

Post a Comment

Previous Post Next Post