Warga Yang Terseret Ombak di Pesibar Ditemukan Sudah Meninggal Dunia

Pesisir Barat, UNDERCOVER - Korban yang terseret ombak di Pekon Gedung Surian, Kecamatan Ngambur, Pesisir Barat, Lampung, ditemukan warga bersama Tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia pada Senin (31/5/2021) sekitar pukul 08:00 WIB.


Korban diketahui atas nama Triyono (18) sebelumnya dilaporkan hanyut dan terseret ombak di Pantai Gedung Cahya Kuningan, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung, pada Sabtu (29/5/2021) lalu.

Korban ditemukan berjarak kurang lebih 3 km dari lokasi kejadian tepatnya di Pantai Siging, Pekon Sukarame, Kecamatan Ngaras.

Saat dikonfirmasi Kapolsek Bengkunat, AKP Suhairi menjelaskan, jasad korban pertama kali ditemukan oleh Tasmin, warga Dusun I Bandaragung, Pekon Sukarame, Kecamatan Ngaras, Kabupaten Pesisir Barat. Tasmin merupakan nelayan setempat yang hendak mencari ikan di laut.

"Sesampainya di perahu miliknya, saksi tersebut melihat sesosok mayat mengapung dan tersangkut di paralon yang menyalurkan air dari laut ke kolam tambak udang. Ia kemudian menghubungi aparat dan warga untuk mengevakuasi korban."

Selanjutnya korban dibawa ke UPT Puskesmas Ngambur guna dilakukan pemeriksaan dan visum. Berdasarkan keterangan petugas kesehatan tersebut, tidak ditemukan adanya tanda kekerasan pada jasad korban. (Andrean) 


Post a Comment

Previous Post Next Post