Waka Polda Lampung kunjungi Pos Pam dan Pos Yan Ops Ketupat Krakatau 2021 di wilayah Lamteng, Way Kanan dan Lambar

 




Lampung, UNDERCOVER - Wakapolda Lampung Brigjen Pol Subiyanto melaksanakan kegiatan monitoring dan pengecekan Pos Pengamanan (Pospam), Pos Pelayanan (Posyan) dan Pos Penyekatan Operasi Ketupat Krakatau 2021 di Wilayah Hukum Polda Lampung. Senin (10/5/2021)


Dalam kegitan pengecekan ini, Wakapolda Lampung didampingu oleh Direktur Pembinaan Masyarakat  Polda Lampung, Kepala bidang Profesi dan Pengamanan  Polda Lampung, Kasubbid Peliputan dan Dokumentasi Bidang Hubungan Masyarakat Polda Lampung dan Kepala Bagian Pembinaan Operasi Polda Lampung.


Ada tiga wilayah yang dilakukan pengecekan langsung oleh Wakapolda dan rombongan antara lain wilayah hukum Polres Lampung Tengah, Polres Way Kanan dan Polres Lampung Barat.


Untuk wilayah hukum Polres Lampung Tengah, lokasi pengecekan ada di Pos Penyekatan Tol Lamteng, Pospam Bandar Jaya dan Pospam PJR Lamteng.


Untuk wilayah hukum Polres Lampung Utara, lokasi pengecekan ada di Pospam Lamut dan Pospam Bukit Kemuning.


Untuk wilayah hukum Polres Waykanan, lokasi pengecekan ada di Pospam Way Kanan dan untuk wilayah hukum Polres Lampung Barat pengecekan ada di Pospam Vinus Lambar, Pospam Sekincau dan Pospam Lambar.


Pada kunjungannya, BrigJen Pol  Subiyanto memeriksa kesiapan Pos dan personil, juga mengarahkan anggota agar melaksanakan tugas sesuai dengan petunjuk, dan memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. 


Selain itu Wakapolda Lampung juga memberikan bingkisian berupa makanan dari Kapolda Lampung yang langsung di berikan kepada Kaposko dan personil yang melakukan pengamanan. (Red)



Post a Comment

Previous Post Next Post