7 Rumah di Way Tenong Lambar Kebakaran


Kebakaran melanda pemukiman padat di Lingkungan Sinar Jaya, Kelurahan Fajar Bulan, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat, Provinsi Lampung, pada Minggu, (2/2) sekira pukul 09.30 WIB.

Camat Way Tenong, Nowo Wibwono, membenarkan musibah yang menimpa masyarakat setempat.

"Setidaknya tujuh rumah terdampak dalam kebakaran ini. Satu rumah habis terbakar, sementara enam lainnya mengalami kerusakan sebagian," ujarnya kepada wartawan.

Rumah yang ludes terbakar milik Meri Silviasari, sedangkan enam rumah lainnya yang mengalami kerusakan sebagian adalah milik Joharmin, Saidul, Saldin, Darmi, Jariah, dan Umsati.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun, kerugian materi diperkirakan mencapai Rp300 juta.

Menurut hasil penyelidikan sementara, kebakaran diduga akibat kebocoran gas elpiji 3 kg.

"Api pertama kali terlihat di dapur, yang diperkirakan berasal dari kebocoran gas elpiji," kata Nowo.

Peemadaman dilakukan dengan cepat oleh tiga unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dari UPTD Way Tenong, Sumber Jaya, dan Kebun Tebu.

"Begitu menerima laporan, saya langsung menghubungi tim damkar dari beberapa wilayah, termasuk Belalau, karena kebakaran terjadi di pemukiman padat," tambahnya.

Nowo juga menyampaikan bahwa pihaknya telah melaporkan kejadian ini kepada Pj Bupati Lampung Barat serta berkoordinasi dengan dinas terkait untuk penanganan lebih lanjut.

Post a Comment

Previous Post Next Post