Penjabat (Pj) Gubernur Lampung Samsudin menjadi Inspektur Upacara pada peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke-79 di kompleks Kota Baru, Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, Sabtu (17/8/2024).
Kegiatan diikuti sekitar 1.000 peserta mulai dari organisasi perangkat daerah (OPD)/ TNI-Polri/ organisasi kemasyarakatan/ kepemudaan serta instansi lainnya.
Dalam pidatonya, Pj Gubernur Samsudin menyampaikan bahwa pelaksanaan upacara ini bukan sekedar kegiatan seremonial saja.
Upacara bendera memiliki makna yang sangat istimewa dan mendalam bagi bangsa indonesia.
Lebih dari itu, upacara tersebut juga sebagai bentuk penghormatan dalam mengenang pahlawan bangsa.
Perjuangan mereka mengajarkan kita untuk mengisi hari ini semangat perjuangan dan gotong royong,” katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Samsudin mengatakan bahwa upacara yang dilakukan di Kota Baru akan di catat dalam sejarah.
Sebab, upacara tersebut merupakan yang pertama kali dilaksanakan di Kota Baru sejak awal dibangun pada tahun 2010.
“Kota baru menjadi saksi rasa cinta dan penghormatan kepada para pahlawan yang telah mmeperjuangkan kemerdekaan bangsa, penghormatan kepada tokoh masyarakat dan pahlawan provinsi lampung serta harapan untuk menjadikan Lampung yang lebih sejahtera, maju dan berkelanjutan,” ujarnya.
Pada upacara bendera dalam rangka HUT Ke-79 Kemerdekaan RI tahun ini, Wakil Komandan Batalyon 143 Tri Wira Eka Jaya, Mayor Infantri Adi Aryanto dipercaya menjadi Komandan Upacara.
Sementara itu, Komandan Pleton 2 Yonif 143 Tri Wira Eka Jaya, Letda Infantri Vigo Galaksi Ulnang, bertugas sebagai Komandan Paskibraka.
Adapun pembentang bendera yakni Muhammad Aezudana Pasha, Siswa SMA Negeri 1 Way Jepara, Lampung Timur, pengerek bendera Ziral Gibran Rayandra, siswa SMA IT Smart Insani Lampung Tengah, serta pembawa baki Nadia Putri Lasay, yang merupakan siswi SMA Negeri 1 Kota Metro.
Kawasan Kota Baru dipilih menjadi lokasi upacara karena pembangunan kawasan pusat pemerintahan Provinsi Lampung yang telah dimulai sejak 2010 di lahan seluas 1.580 hektare.
Oleh sebab itu, tahun ini Pemprov Lampung berencana membangun kembali kawasan tersebut yang diawali dengan menggelar upacara HUT Ke-79 Kemerdekaan RI.
Post a Comment