Harga Beras Masih Tinggi di Pasar Kangkung, Mendag Zulhas Sarankan Beli Beras Bulog



Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) menemukan harga-harga kebutuhan pokok cukup stabil saat meninjau di Pasar Kangkung, Bandar Lampung, Selasa (5/12).

Tetapi harga beras dan masih tinggi meski tidak mengalami kenaikan lagi. Mendag Zulhas menyarankan masyarakat untuk membeli beras Bulog yang relatif lebih murah.

"Ibu-ibu ada pilihan, kalau keberatan dengan beras premium yang mahal, masih ada beras SPHP dari Bulog Rp11.000 per kg, stoknya banyak," kata Zulhas.

Lebih lanjut, Zulhas mengatakan, harga kebutuhan pokok di Lampung termasuk bagus dan stabil. Hal itu dilihat dari harga ayam antara Rp30.000-Rp35.000 daging sapi Rp130.000, cabai kriting Rp85.000, minyak goreng Rp15.000 hingga Rp20.000.

"Kalau ayam Rp30.000 itu kasian peternak ayamnya bisa bangkrut, kemurahan. Cabai kriting Rp85.000, kemarin di jakarta masih Rp100.000 lebih," kata dia.

Zulhas juga menyampaikan bahwa jika nanti harga kebutuhan pokok mahal sementara supplynya banyak, maka Kepala darah harus memberikan subsidi tranportasi agar harga tetap stabil.

Post a Comment

Previous Post Next Post