Konsolidasi Program Persatuan Batak Kasih Pesibar Gelar Halalbihalal

 


Pesisir Barat - Dalam rangka meningkatkan silaturahmi antar sesama anggota Persatuan Batak Kasih (Parkasi) Kabupaten Pesisir Barat menggelar acara halalbihalal yang dilaksanakan di Pantai Labuhan Jukung Krui, Senin (01/05/2023).

Acara itu diikuti oleh sekitar 50 anggota Parkasi yang datang dari seluruh kecamatan yang ada di wilayah setempat, acara yang berlangsung meriah ini di isi dengan berbagai kegiatan seperti makan bersama, bernyanyi bersama menggunakan lagu daerah Batak, serta berbincang hangat antar sesama anggota, sekaligus saling bermaaf-maaf an mengingat masih dalam suasana Idul Fitri.

Ketua Parkasi Pesibar Arnold Hasudungan Malau mengatakan, kegiatan halal bihalal ini tak hanya diikuti oleh anggota yang beragama muslim saja, namun anggota yang menganut agama lain pun juga ikut memeriahkan acara tersebut, hal itu dilakukan sebagai bentuk rasa toleransi yang tinggi dilingkungan masyarakat Batak yang tergabung dalam organisasi Persatuan Batak Kasih ini. 

Selain untuk ajang silaturahmi kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka konsolidasi rencana program kedepan yang akan digelar oleh Parkasi, Arnold berharap kegiatan tersebut juga dapat lebih meningkatkan solidaritas, kebersamaan, dan juga rasa kekeluargaan antar sesama anggota.

Parkasi sendiri, lanjut Arnold berdiri pada tahun 2021 lalu yang awal mulanya berorientasi di bidang seni, budaya, dan sosial, Parkasi telah banyak ikut serta dalam kegiatan besar Pemerintah Pesisir Barat seperti pagelaran budaya, Pekan Fest, Krui Fair, serta Krui Pro dan kegiatan lainnya. 

"Disitu kita tampilkan seni budaya Tapanuli yaitu Tor-Tor, seperti Tor-Tor dari Batak Toba, Batak Simalongo, Batak Karo, kemudian juga dari Batak Angkola, sesuai dengan asal sebagian besar anggota dari Tapanuli, kemudian juga seperti lagu daerah Batak juga sering ditampilkan dalam acara-acara tersebut," kata Arnold.

Anggota saat ini kurang lebih sebanyak 58 anggota yang tersebar dari Kecamatan Lemong hingga Kecamatan Bangkunat.

Selain untuk menjaga seni budaya Batak untuk tetap lestari, organisasi Parkasi juga berkontribusi terhadap kabupaten dengan menggelar kegiatan-kegiatan sosial yang berdampak baik terhadap kehidupan masyarakat setempat.

Kedepan Parkasi juga berencana akan membuat program lestari pantai untuk tetap menjaga keasrian laut dengan membuat program bersih-bersih pantai yang akan dilaksanakan secara berkesinambungan.

"Ini merupakan komitmen Parkasi untuk mendukung kemajuan Kabupaten Pesisir Barat dengan dimulai dari hal-hal kecil yang diharapkan akan menjadi langkah besar untuk kedepannya," ujar Ketua Parkasi kepada wartawan seusai melaksanakan kegiatan Halalbihalal. (Andrean/Wawe/AKJII)

Post a Comment

Previous Post Next Post