Rencana Pindahnya Herman HN Ke Partai Nasdem Masih Diperdebatkan

UNDERCOVER - Dua tokoh PDIP dan Nasdem sama-sama belum mengetahui adanya rencana Mantan Walikota Bandarlampung Herman HN pindah perahu dari partainya Megawati Soekarno Putri menjadi ketua Partai Nasdem Lampung.



Kedua tokoh partai yang belum yakin Herman HN mau meninggalkan PDIP yang sudah dibesarkan bersama istrinya yang kini jadi walikota Bandarlampung, Eva Dwiana. Keduanya adalah Fandi Candra (PDIP) dan Wahrul Fauzi Silalahi (Nasdem).

"Belum ada kabar, Herman HN masih ketua Satgas PDIP Cakra Buana Lampung," kata pengurus PDIP Kota Bandarlampung Fandi Candra yang juga anggota Komisi I DPRD Kota Bandarlampung.

Satgas PDI Perjuangan Cakra Buana merupakan garda bangsa sebagai upaya mendukung penguatan organisasi ketahanan negara juga untuk menjaga masa persiapan kampanye.

Dikatakannya, Herman HN pernah juga diisukan pindah partai, tapi tidak terbukti. "Setahu saya Pak Herman orangnya konsisten terhadap partai," ujarnya kepada Lampung.Poskota.co.id, Senin (4/10/2021).

Dia pastikan tidak benar berita tentang adanya kabar Herman HN jadi ketua. "Tidak benar beritanya, lagian juga belum ada kabar resmi dari Pak Herman, kita tunggu saja," katanya.

Fandri Candra yakin tidak mungkin Herman HN mau meninggalkan partai yang sudah dibesarkannya.

WAHRUL FAUZI SILALAHI

Hal yang sama dikatakan Ketua DPD Nasdem Lampung Selatan yang juga anggota DPRD Lampung Wahrul Fauzi Silalahi (WFS). Dia belum mengetahui adanya pergantian sosok ketua partai besutan Surya Paloh itu di Lampung.

“Waduh, kita belum tahu lho,” katanya kepada Lampung.Poskota.co.id, Senin (4/10/2021).
Menurut dia, Tobas sapaan akrab Taufik Basari saat ini masih menjabat sebagai Plt DPW Nasdem Provinsi Lampung. Dia enggan berkomentar adanya kabar Herman HN bakal berlayar bersama Nasdem. “Kita tunggu saja,” ujarnya.
Menurut dia, mantan Walikota Bandarlampung dua periode itu tidak mungkin mau meninggalkan partai berlambang banteng moncong putih tersebut.

Post a Comment

Previous Post Next Post